DREAM LEAGUE SEASON 4 IS BACK



Dreamleague sudah memasuki serie ke-4 dengan format yang baru yang akan diikuti oleh 7 tim yang di invite dan satu slot terakhir akan diberikan kepada pemenang open qualifier yang dilakukan secara online. Dengan prize pool sebesar $150.000. Babak LAN Playoffs akan dilaksanakn di Dreamhack winter di Jönköping, Swedia antara tanggal 26-29 November.


Yang mengejutkan adalah tidak adanya nama Runner-up seri 3, Team Natus Vincere. CIS diwakili oleh 3 tim yaitu Team Empire, Vega Squadron dan juara bertahan Virtus Pro akan bergabung dengan 2 tim tuan rumah yaitu NiP dan Alliance serta dua tim baru namun menjanjikan kejutan kali ini adalah Monkey Business dan Monkey Freedom Fighter diberikan kesempatan untuk membuktikan eksistensi tim mereka di salah satu tournament besar di Europe ini.

Dreamleague season 4 invited teams :
Russia Virtus.Pro
Russia Team Empire
Russia Vega Squadron
Sweden Ninjas in Pyjamas
Sweden Alliance
Europe Monkey Freedom Fighters
Europe Monkey Business
Online qualifier winner


Babak open qualifier akan dimulai pada tanggal 18 September dan akan dimainkan melalu FaceIT. Total 256 team boleh mendaftar dan akan bermain di single elimination Bo1. 8 tim terbaik dari bracket tersebut akan lanjut bermain pada tanggal 19 september di single elimination Bo3.

4 tim terbaik akan melawan 4 tim yang diinvite dan akan bermain di single elimination Bo3. Pemenangnya akan mendapatkan satu tempat terakhir untuk bisa bermain di Dreamleague Season 4.

Setelah 8 peserta lengkap, liga akan dimulai. 8 tim akan saling mengalahkan mulai tanggal 28 september dibabak round robin, two game series untuk menentukan siapa 6 tim yang akan berangkat ke Dreamhack winter untuk Dreamleague #4 LAN playoffs.

DreamLeague Season 4 prize pool:
1st: $55,000
2nd: $30,000
3rd: $20,000
4th: $15,000
5th: $12,000
6th: $10,000
7th:  $5,000
8th: $3,000

Sumber : Dreamhack

Comments